HAPPY CAT : Makanan Berkualitas dari Jerman Untuk Kucing Kesayangan Kami

HAPPY CAT : Makanan Berkualitas dari Jerman Untuk Kucing Kesayangan Kami

Hi Cat Lovers..

Kin-Kin sudah dua kali melahirkan, lahiran kedua ini anak nya black and white jadi diberi nama sama anak-anak si Snowy and Bleki. Lahir sehari setelah lebaran kemarin artinya pertengahan Agustus nanti mereka harus sudah mulai MPASI #jiiaahh hahaha. Sama seperti merawat kedua anakku maka aku pun menyayangi kucing kami ini. Saat ini ada empat ekor di rumah yaitu Kin-Kin, Ko-Ko dan the youngest Snowy and Bleki, semuanya cewek hehe. Urusan makanan juga menjadi perhatian ku, terkadang di pet shop langganan selalu berbagi informasi tentang makanan berkualitas untuk kucing kami. Emang ga bisa dikasih ikan rebus ? Mungkin bisa tapi sejak memutuskan memiliki hewan peliharaan kebetulan saat ini memiliki kucing maka aku dan suami sudah komitmen "we give the best". Artinya harus sama menyayanginya seperti menyayangi anak-anak. Mereka harus ke dokter, mereka harus makan sesuai makanan kucing.

Happy Cat for Happy Cat


Budget tentu saja menjadi kendala diawal-awal namun berbarengan dengan memiliki kucing kebetulan kami berdua getol cari job ngeblog jadi so far alhamdulillah rezeki anak-anak kami ini ada saja, Allah mencukupkannya. Nah kebetulan minggu lalu ada acara di ICE BSD yaitu International Indonesia Pet Expo (IIPE) 2018, jadilah kami sengaja mampir ke sana untuk melihat-lihat berbagai jenis hewan dan sekalian hunting MPASI buat Snowy dan Bleki. Sama seperti pertama kali anak-anak masuk fase MPASI maka akupun sibuk mencari berbagai resep untuk memilihkan makanan yang tepat nutrisi.


Apa ya istilah tepatnya untuk hewan hehe tapi intinya Snowy dan Bleki sudah tiba saatnya makan hehe, dan pandangan mata pertama kali masuk ke gate lima adalah ke stand yang ada bendera Jerman nya, wow aku kan suka banget dengan Jerman eh sukanya sih karena Pak Habibie hehe. So mampirlah kami kesana dan disana ternyata sedang ada pertemuan komunitas kucing, mereka ternyata adalah pelanggan tetap dari produk makanan kucing ini. HAPPY CAT adalah nama brandnya sebuah brand yang sudah dikelola oleh generasi ketiga jadi dipastikan sudah berpengalaman dalam menyajikan resep terbaik makanan kucing. Dan dari obrolan sesama pencinta kucing ternyata produk Happy Cat ini paling lengkap nutrisinya serta banyak pilihan untuk kucing yang sensitiv.



Guess what ? Aku langsung beli, entah kenapa aku percaya bahwa makanan terbaik untuk Snowy dan Bleki this is it "HAPPY CAT". Bahagia banget rasanya bisa membelikan makanan berkualitas untuk kucing kesayangan kami, sementara untuk Kin-Kin dan Ko-Ko kami belikan yang untuk dewasa sebagai percobaan dulu dan untunglah produk ini bisa dicampur dengan makanan sebelumnya sembari melihat kesesuaiannya.

Selama berada di booth Happy Cat aku banyak mendapat informasi dan untungnya salah satu pet shop langganan kami juga menjual produk ini dan Happy Cat merupakan makanan kucing yang All in One, lengkap banget nah menurutku ada 7 alasan kenapa kalian harus mempertimbangkan Happy Cat sebagai pangan kucing kalian :


  1. Bahwa Happy Cat sudah dikelola oleh 3 generasi dan dipastikan produknya berkualitas tinggi dan hanya di produksi di perusahaan mereka sendiri
  2. Bahan baku yang digunakan adalah kualitas terbaik dari petani lokal
  3. Happy Cat berani menjamin bahwa produk mereka dicerna oleh hewan peliharaan secara optimal mencapai 90%
  4. Proteinnya berasal dari daging segar, bebas pewarna buatan dan tanpa bahan pengawet karena diproduksi menggunakan teknologi tinggi
  5. All in One, Sudah mengandung nutrisi yang tepat untuk pertumbuhan gigi, kesehatan tulang serta mengontrol hairball.
  6. Varian produknya banyak banget, pokoknya bisa disesuaikan dengan kondisi kucing kalian
  7. Dan yang pasti bikin kagum Happy Cat sangat menentang uji coba yang menggunakan hewan dan pengendalian mutunya sangat ketat.

Oh iya perusahaan ini juga menyediakan makanan untuk anjing dengan brand "HAPPY DOG". HAPPY CAT - HAPPY DOG the home of healthy pet food. Setelah sampai rumah aku pun tak sabar menunjukkan kepada Kin-kin and kids hasil buruan kami dan rasanya enggak sabar menyaksikan Snowy and Bleki untuk menyantap makanan padat pertamanya, thanks Happy Cat!


Tentang IIPE 2018

Semula niat kami datang kesini hanya untuk hunting makanan kucing, ternyata dengan tiket 40 ribu rupiah kami mendapatkan banyak hal. IIPE menghadirkan berbagai jenis hewan seperti kuda, ular, kelinci, tarantula, iguana, kucing dan Anjing. Anak-anak begitu excited karena serasa sedang berada di kebun binatang. Panitia juga menyediakan banyak hand strelizer sehingga kita nyaman bersentuhan dengan hewan, rasanya tahun depan IIPE adalah event yang kami nantikan karena banyak promo untuk hewan peliharaan kesayangan kita.


Kenal lebih dekat HAPPY CAT :

Instagram @HappyCat_ID
FB : Happy Cat Indonesia
Email : cs@happypet.co.id
Alamat : PT. Happy Pet Indonesia, Sampoerna Strategic Square, 30th Floor