Judul diatas sengaja begitu karena itulah yang aku rasakan, eits! Jangan marah dulu. Setiap ada statement yang berseberangan dengan isi kepala kita plis jangan keburu bawa emosi, coba tarik nafas panjang lalu baca ulang dan coba pahami si pembuat tulisan.
Kenapa aku bisa bilang blogwalking itu enggak ada manfaatnya? Simple! Karena aku enggak pernah blogwalking jadi aku enggak merasakan manfaatnya. Nah coba kalian tanya bagi yang menjalankan blogwalking secara konsisten, pasti mereka bisa jelaskan ada banyak manfaat blogwalking bagi blog kalian.
Blogwalking adalah salah satu resolusiku tahun 2019, namun apes bahkan sampai saat ini meski aku sudah join ke dua grup WA blogwalking, nyatanya aku belum sanggup ikutan blogwalking. Mengapa aku tak berhasil mewujudkan resolusi yang tampak mudah? Bagiku blogwalking adalah hal tersulit dalam dunia blog.
Blogwalking adalah kegiatan berkunjung ke blog orang lain. Layaknya hubungan manusia ketika kita saling mengunjungi maka ada banyak manfaat yang kita rasakan. Bahkan ada hadis juga dalam agama islam yang menyebutkan kunjungan kita ke tetangga kita akn menghapus 40 dosa kecil dan membawa 40 keberkahan lainnya. See? Betapa luar biasa manfaat mengunjungi orang lain.
Dalam urusan ngeblog maka blogwalking juga akan membawa manfaat, aku mengeluh DA (Domain Authority) menurun dan ternyata blogwalking bisa membantunya namun bukan sekedar ngeklik link orang ya ges, jadi kunjungan juga harus berkualitas. Misal membaca dengan santuy, tunjukkan ketertarikan pada link yang di klik. Kebayang kan kalau lu dikunjungi seseorang, udah repot berdiri bukain pintu terus dia bilang “eh sori gak jadi deh besok aja”, arrrrgh!
Blogwalking selain mampu menambah engagement di blog kita, manfaat lainnya adalah kita bisa menambah banyak wawasan, apalagi biasanya teman-teman blogger selalu menulis sesuatu yang baru tentunya hal ini akan membawa kita kepada hal-hal baru juga, atau menambah insight kita terhadap sesuatu.
Blogwalking sebaiknya memang meninggalkan jejak seperti memberi komentar pada blog yang dikunjungi, membuka ruang diskusi di kolom komentar bisa membuat pembaca lain menemukan jawaban atau yang pasti mesin google mengindex aktivitas blog kita di blog orang lain adalah hal yang serius sehingga membawa efek positif bagi kegiatan blog kita di mesin pencari.
Blogwalking juga bisa menambah dunia pertemanan, jejak digital itu akan terasa menguat didunia nayata dan bisa jadi kita menemukan inspirasi dari si penulis yang kerap kita kunjungi blognya. Blogwalking juga bisa mendatangkan trafik bagi blog kita, biasanya kalau kita rajin berkunjung pasti yang dikunjungi ada rasa segan untuk tak berkunjung balik.
Di kompasiana aku bisa melihat betapa kekuatan blogwalking bisa mendatangkan manfaat materi bagi kompasianer, ya tulisan di kompasianaer bisa mendatangkan rupiah bila artikel kalian dibaca banyak orang, poin akan bertambah ketika banyak yang memberi rating pada artikel kalian, apalagi ditambah komentar maka semakin besar deh poin artikelnya. Sementara aku yang malas blogwalking bisa dilihat sendiri artikelku sepi pembaca, sepi komentar, minim rating dan pastinya rupiah juga enggak kebagian hehe.
Jadi blogwalking enggak ada manfaatnya bagi yang enggak melaksanakannya, sebaliknya bagi yang melaksanakan blogwalking secara konsisten maka akan merasakan banyak manfaat bagi blognya