Vanish Oxi Action Bubuk Multi Power Hilangkan Noda Bandel Tanpa Dikucek

Vanish Oxi Action Bubuk Multi Power Hilangkan Noda Bandel Tanpa Dikucek

Hi Mom's!

Apa kabar? Masih setia di rumah saja? atau ada yang aktivitas ke luar rumah setiap hari sepertiku? Apapun pilihan kita pastikan ya selalu menerapkan protokol kesehatan demi meminimkan penularan covid-19. Siapa yang suka bete kalau baju kesayangannya terkena noda membandel? Duh apalagi ya yang punya anak balita dan bebas bereksplorasi pasti ada saja noda membandel dibaju anak-anak. Waktu aku kecil noda membandel tuh baru hilang kalau menggunakan cairan penghilang noda, tapi apesnya malah kadang noda nggak hilang eh warna baju rusak, huhu! Makanya kalau yang kena noda baju berwarna bisanya udah pasrah karena bajunya nggak bisa diselamatkan lagi hiiks.

Vanish Oxi Action Multi Power
Vanish Oxi Action Multi Power

Vanish Penghilang Noda Tanpa Merusak Warna

Permasalahan diatas pasti permsalahan semua Ibu-Ibu, karena itulah Vanish hadir sebagai solusi untuk kita semua. Vanish adalah penghilang noda membandel pertama dan terbaik di Indonesia tanpa harus khawatir warna baju rusak. Sejak ada Vanish maka aku udah nggak repot lagi kalau ada baju berwarna yang kena noda membandel.

Live Action Vanish Oxi Action Multi Power

Vanish bukanlah deterjen jadi aku selalu menggunakannya sebagai pelengkap dalam mencuci, kombinasi deterjen dan Vanish membuat baju jauh lebih bersih dan untuk mencuci baju harian biasanya aku menggunakan Vanish Cair Pink satu tutup botol dicampur dengan deterjen, hasilnya baju jauh lebih bersih dan wangi.

Vanish Oxi Action Bubuk Multi Power Formula Baru

Kabar baiknya Vanish mengeluarkan produk terbaru yaitu Vanish Oxi Action Bubuk Multi Power dengan formula baru, formula baru membuat noda membandel hilang sejak pertama kali dicuci tanpa dikucek. Hal ini aku saksikan langsung saat acara webinar bersama Vanish pada 25 Maret lalu. Pada kesempatan ini hadir Karim Kamel selaku General Manager Reckitt Benckiser, Luis Ramirez selaku Director Marketing RB Hygiene Indonesia, Brand Ambassador Vanish Dona Agnesia. Mbak Anisa Rachmawaty Brand Manager Vanish Indonesia, pihak yang mewakili Dettol Mr. Haider Shaikh dan Dr Hermawan Saputra selaku Dewan Pakar Ikatan Ahli Pakar Kesehatan Masyarakat.

Vanish Oxi Action multi Power
Gelembung Oxi Vanish Oxi Action Multi Power

Mbak Anisa menyampaikan bahwa formula baru Vanish Oxi Action Bubuk Multi Power akan mampu menghilangkan noda membandel tanpa dikucek, cukup rendam pakaian bernoda selama 10 menit di dalam larutan Vanish Oxi Action Bubuk Multi Power maka dijamin noda membandel langsung hilang. Menurut Mbak Anisa selama pandemi konsumen membutuhkan bahan pencuci yang mampu menghilangkan kuman dan bakteri, hal ini membuat Vanish terus berinovasi dan kali ini Vansih Oxi Action Multi Power mengandung Dettol. Dan Dr Hermawan Saputra mengapresiasi inovasi Vanish hadir disaat masyarakat memang harus ekstra memperhatikan kebersihan terutama dalam pakaian yang kita gunakan dalam beraktivitas

Formula Multi Power pada varian baru Vanish Oxi Action yang didukung oleh Dettol efektif untuk membunuh kuman dan bakteri penyebab penyakit seperti S. aureus, P. aeruginosa, E. coli dan E. hirae yang menempel pada pakaian (Anisa Rachmawaty - Brand Manager Vanish Indonesia)

Keunggulan Vanish Oxi Action Multi Power Formula Baru

  1. Formula baru Vanish Oxi Action Multi Power menghasilkan jutaan gelembung yang membuat noda langsung hilang tanpa dikucek, hal ini langsung di praktikkan oleh Mbk Dona Agnesia pada saat webinar beberapa lalu.
  2. Mampu menghilangkan noda-noda enzimatik dan berminyak seperti noda darah, minyak, lumpur, coklat dan sebagainya.
  3. Mengangkat noda hingga serat kain terdalam dan menjaga serat pakaian tetap bagus dan lembut
  4. Mampu menjaga warna hingga pencucian 50x dan dukungand ettol membuat pakaian bebas kuman dan bakteri sehingga menjauhkan bau apek pada pakaian.

Bagaimana dengan harganya? masih terjangkau mom's dan bisa dibeli secara online maupun offline. Kemasannya ada dalam botol dan pouch. Kemasan botol hanya ada ukuran 400 gram dibandrol dengan harga 40K, nah untuk pouch tersedia mulai 30 gram sampai 400 gram dengan harga 4K - 35K. Tersedia dalam varian Vanish Pink dan putih ya mom's.

Aku sudah membuktikannya, Vanish Oxi Action Bubuk Multi Power ini cukup gunakan 10 gram saja lalu gabung dengan deterjen dan masukkan dalam air, kalau mau muncul gelembungnya mom's harus mencampur dengan air hangat ya (40-50 derajat celcius) tapi dengan air biasa juga sudah langsung hilang, aku rendam selama 10 menit dan awasome! noda betadine dan pewarna makanan yang aku teteskan di mukena langsung hilang!

Sudah siap untuk mencoba kehebatan Vanish Oxi Action Multi Power? Kuy kepoin juga instagram Vanish di @vanish.id atau Facebook Vanish Indonesia, selamat menghilangkan noda membandel tanpa dikucek mom's!




1 Komentar

  1. Aseek urusan noda membandel jadi beres dengan adanya Vanish Oxi Action multi powder ini

    BalasHapus

Komen ya biar aku tahu kamu mampir